Teknologi
Minggu, 10 Januari 2016 - 09:30 WIB

CES 2016 : Blackberry Fokus Bikin Smartphone Android

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Android Marshmallow di Blackberry Priv. (Istimewa)

CES 2016 mengabarkan Blackberry yang fokus membikin smartphone Android tahun ini.

Solopos.com, LAS VEGAS — Perusahaan ponsel asal Kanada, Blackberry, ikut meramaikan Consumer Electronics Show (CES) 2016 di Las Vegas, Amerika Serikat. Dalam jumpa pers, Blackberry menyebutkan akan fokus membuat smartphone Android.

Advertisement

Seperti dikutip dari Ubergizmo, Sabtu (9/1/2016), tahun 2015 lalu, Blackberry meluncurkan smartphone terbaru Android pertama bernama Priv. Blackberry Priv sejauh ini sudah terjual 700.000 unit.

Melihat kesuksesan Blackberry Priv, vendor yang didentik dengan Blackberry Messenger itu akan lebih fokus menggarap smartphone berbasis Android. Menurut Regional Director for Product and Advisory Division BlackBerry Middle East and Afrika, Nader Hanein, smartphone terbaru Priv bukan Blackberry Android yang terakhir.

“Blackberry Priv bukan produk terakhir kami menggunakan platform Android. Dengan adanya keyboard Blackberry, pengguna akan mendapatkan kenyamanan saat menggunakan perangkat Android kami selanjutnya,” ucap Nader.

Advertisement

Menurut Nader Hanein, pihak penyedia sistem operasi Android, Google, sangat mendukung adanya smartphone terbaru Blackberry Android. Google juga membebaskan Blackberry untuk memodifikasi sistem operasi Android tersebut.

Foto-foto smartphone terbaru Blackberry Vienna telah bocor di dunia maya. Ada beberapa foto yang menampilkan wujud Blackberry Vienna. Produk anyar tersebut tampaknya akan hadir dengan beberapa warna seperti perak, biru, hitam, dan merah.

Bocoran foto memperlihatkan desain Vienna yang tampak tidak berbeda dengan smartphone terbaru Blackberry model sebelumnya, yakni mengusung susunan tombol Qwerty. Beberapa fitur yang terungkap seperti tombol navigasi fisik, kamera depan, kamera belakang, beserta lampu flash.

Advertisement

Apabila benar Blackberry tengah menggarap smartphone terbaru yang dinamakan Vienna dengan OS Android, tampaknya perusahaan perlahan mulai meninggalkan OS buatan mereka sendiri.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif