Lifestyle
Selasa, 2 Juni 2015 - 00:10 WIB

TIPS KESEHATAN : Makan Beralaskan Daun Pisang Ternyata Punya Banyak Manfaat

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (myfest2015.com.my)

Tips kesehatan memberikan wawasan tentang manfaat makan beralaskan daun pisang.

Solopos.com, SOLO – Daun pisang biasa digunakan sebagai alas makan maupun pembungkus makanan sejak zaman nenek moyang. Kebiasaan menggunakan daun pisang sebagai alas makan maupun pembungkus makanan ternyata menyimpan berbagai manfaat bagi tubuh dan lingkungan.

Advertisement

Sebenarnya, daun pisang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Tapi, lantaran terlalu keras, daun pisang tak bisa dipergunakan sebagai bahan makanan. Karena itulah, cara tepat untuk tetap mendapatkan manfaat daun pisang adalah menggunakannya sebagai alas makanan.

Berikut manfaat memakai daun pisang sebagai pembungkus makanan yang dikutip Solopos.com dari laman Boldsky pekan lalu:

Menambah Rasa Nikmat pada Makanan
Daun pisang memiliki lapisan lilin dengan aroma yang khas. Ketika makanan disajikan dengan daun pisang, lilin tersebut akan meleleh. Lelehan lilin itulah menebarkan aroma harum pada makanan yang membuatnya terasa makin nikmat.

Advertisement

Menjaga Kesehatan Tubuh
Selain menghasilkan aroma dan rasa yang sedap pada makanan, membungkus makanan dengan daun pisang dapat menjaga kesehatan tubuh. Daun pisang mengandung polifenol yang merupakan antioksidan alami. Polifenol ini berperan memerangi radikal bebas dan mencegah tubuh terserang penyakit. Polifenol akan diserap oleh makanan yang dihidangkan di atas daun pisang tersebut.

Higienis
Perangkat makan yang terbuat dari plastik, melamin maupun porselen harus dicuci dahulu sebelum digunakan. Pencucian itu biasanya menggunakan sabun yang akan meninggalkan bau maupun zat kimia tertentu. Bau dan zat kimia inilah yang terkadang akan terkontaminasi denga makanan yang disajikan di atasnya.

Berbeda dengan daun pisang yang praktis dan mudah untuk dipakai. Sebelum menggunakannya, Anda cukup mengelapnya dengan kain basah agar kotoran pada daun tersebut hilang.

Advertisement

Ramah Lingkungan
Mengemas makanan dalam plastik maupun styrofoam yang biasa dilakukan banyak pedagang ini cenderung mengabaikan kesehatan lingkungan. Kedua benda itu membutuhkan waktu yang lama untuk diuraikan dalam tanah. Lain halnya dengan daun pisang yang mudah terurai. Daun pisang merupakan bahan alami yang akan cepat membusuk dalam waktu singkat. (Chelin Indra/JIBI/Solopos.com)

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif