Soloraya
Jumat, 1 Mei 2015 - 15:27 WIB

PENCURIAN WONOGIRI : Pencuri Obrak Abrik Kios Handphone di Pasar Sidoharjo Wonogiri

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencuri (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Pencurian Wonogiri kembali terjadi. Kali ini, sebuah kios handphone/ponsel dibobol pencuri.

Solopos.com, WONOGIRI — Aksi pencurian terjadi di kios Konter Seluler di Pasang Sidoharjo, milik Hudi Rahadian, 27, warga Kelurahan Giriyoso, Kecamatan Jatipurno, Wonogiri. Ponsel berbagai tipe dan merek dibawa kabur pencuri. Kerugian ditaksir senilai Rp25 juta.

Advertisement

Informasi yang diperoleh Solopos.com, Jumat (1/5/2015), aksi pencuri terjadi Kamis (30/4/2015). Pencuri diduga masuk dan keluar melalui lubang atap. Seorang warga Sidoharjo, Hatmoko, menceritakan kios di Pasar Sidoharjo baru saja selesai direhab.

Menurutnya, pencuri masuk ke salah satu kios Pasar Sidoharjo atau konter seluler dengan cara memanjat dan membuka genting. “Pencuri diduga masuk melalui eternit karena tidak ada kerusakan pintu kios. Diduga pasangan kayu sebagai atap genting terlalu lebar sehingga memudahkan pencuri masuk melalui eternit.”

Hatmoko berharap kayu penyangga genting dibuat lebih rapat agar badan manusia tidak bisa masuk. Kapolsek Sidoharjo, AKP Nugroho mewakili Kapolres Wonogiri, AKBP Windro Akbar Panggabean, disela-sela memantau aksi May Day, mengatakan polisi masih menyelidiki.

Advertisement

“Peristiwa curat diketahui kali pertama oleh pemilik konter, Hudi, warga Desa Kaliyoso, Kecamatan Jatipurno yang mengontrak kios di Pasar Sidoharjo.”

Dijelaskannya, saat memimpin olah tempat kejadian perkara, puluhan handphone berbagai merek dan seri raib. Kerugian ditaksir senilai Rp25 juta. Kabar pencurian itu menyebar melalui Blackberry Messenger (BBM). Solopos.com menerima kiriman BBM yang bertuliskan “tolong bantu broadcast, Rabu malam Java Cell Sidoharjo kemalingan”.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif