Soloraya
Sabtu, 22 November 2014 - 22:30 WIB

DAMPAK KENAIKAN BBM : Bus Solo-Tawangmangu Mogok, Anak Sekolah Telantar

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah siswa menumpang truk milik Satpol PP Karanganyar menyusul sejumlah kru Perusahaan Otobus (PO) jurusan Tawangmangu-Solo melakukan aksi mogok, Sabtu (22/11/2014). Aksi mogok massal tersebut dipusatkan di Terminal Karangpandan dan Sub Terminal Matesih. (Ponco Suseno/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR –Sejumlah kru Perusahaan Otobus (PO) jurusan Tawangmangu-Solo melakukan aksi mogok massal yang dipusatkan di Terminal Karangpandan dan Terminal Matesih, Sabtu (22/11/2014).

Aksi yang dilakukan sejak pukul 06.00 WIB tersebut menyebabkan ratusan penumpang telantar. Para penumpang yang telantar didominasi kalangan pelajar.

Advertisement

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com  di lapangan, aksi mogok massal bermula dari kecemburuan antarkru bus lantaran terjadi persaingan tarif yang dianggap tidak sehat.

Di satu sisi, terdapat kru bus yang menarik tarif senilai Rp3.000 per anak sekolah untuk jurusan Tawangmangu-Karanganyar. Di sisi lain, ada kru bus yang menarik Rp3.500-Rp4.000 per anak sekolah dengan jurusan yang sama.

Lantaran persaingan tarif tersebut, kru bus yang menetapkan tarif di atas Rp3.000 jarang memperoleh penumpang.

Advertisement

“Pemicunya memang berasal dari perbedaan tarif itu. Perbedaan tarif itu berasal dari beberapa PO. Kalau ada yang menarik tarif lebih murah, pasti penumpang lari ke kru yang lebih murah itu. Makanya, ini harus diseragamkan terlebih dahulu. Saya dan teman-teman berhenti dulu di sini [Matesih],” kata salah satu sopir bus, Sunarto, 55, saat ditemui wartawan di Terminal Matesih, Karanganyar, Sabtu.

Hal senada dijelaskan sopir bus lainnya, Nardi, 57. Dirinya berharap seluruh kru bus di Karanganyar dapat menetapkan tarif secara seragam agar tidak menyebabkan kecemburuan.

“Kalau perbedaan tarif ini terus dibiarkan, akan muncul masalah seperti ini terus,” katanya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif