Lifestyle
Rabu, 7 Mei 2014 - 00:01 WIB

SEKSUALITAS PRIA : Studi Terbaru Ungkap Tomat Tingkatkan Kesuburan Pria Hingga 70%

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tomat yang kaya akan kandungan lycopene (dailymail.co.uk)

Solopos.com, SOLO – Warna merah cerah yang terdapat pada tomat ternyata dapat meningkatkan kesuburan pria. Menurut penelitian terbaru, kandungan lycopene pada tomat ternyata mampu meningkatkan jumlah sperma hingga 70%.

Penelitian ini dilakukan pada pria yang memiliki tingkat kesuburan yang rendah. Peneliti memberikan mereka suplemen yang tinggi akan kandungan lycopene selama satu tahun lama. Hasilnya sangat menggembirakan, mereka terbukti menjadi lebih subur dan berpeluang menghasilkan kehamilan. Tentu saja, hasil penemuan ini membawa harapan baru bagi pasangan yang ingin memiliki anak.

Advertisement

“Kami benar-benar menanggapi positif tentang temuan ini,” kata Karen Veness, juru bicara Jaringan Infertilitas Inggris sebagaimana dikutip Daily Mail, Senin (5/5/2014).

Banyak orang menganggap kesuburan merupakan masalah yang dialami oleh wanita. Tapi faktanya tidaklah demikian, kualitas sperma juga mempengaruhi tingkat kehamilan hingga 50%.

Dalam penelitian yang dilakukan oleh Klinik Cleveland di Ohio, Amerika Serikat. Lycopene pada tomat meningkatkan jumlah sperma, kecepatan berenang sperma dan mengurangi jumlah sperma yang tak normal. Manfaat lycopene yang terdapat pada tomat juga dapat mengurangi risiko penyakit prostat.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif