Jumat, 30 Maret 2012 - 12:21 WIB

POS POLISI DIBAKAR: Pelaku Diperkirakan Lebih dari 20 Orang

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN—Pos polisi lalu lintas di pertigaan kampus UIN Sunan Kalijaga Jogja dibakar orang tak dikenal, Jumat (30/3) dini hari. Polisi kini masih mengidentifikasi dan menunggu hasil laboratorium forensik (labfor). Pelaku diperkirakan berjumlah 20 orang.

Kasat Reskrim Polres Sleman, AKP Widy Saputro mengatakan, pihaknya belum mengetahui apakah pos polisi tersebut terbakar akibat bom molotov atau sengaja dibakar pelaku. Pasalnya CCTV yang berada di dekat pos polisi tersebut selama ini tidak berfungsi.

Advertisement

Menurutnya, sebelum pos polisi dibakar, pelaku terlebih dahulu melemparinya dengan batu-batu hingga menghancurkan semua kaca-kaca.Pelakunya masih diselidiki.

Menurut saksi mata di sekitar tempat kejadian, kebakaran pos polisi di pertigaan UIN Sunan Kalijaga terjadi sekitar pukul 01.30 WIB. Terlihat sekitar 20 orang melempari pos polisi dengan batu-batu. Pelaku juga berkerumun di pertigaan UIN layaknya orang berunjuk rasa dengan membuat tiga titik api.

Komari, salah satu petugas kebersihan Balai Litbang Kementrian Pekerjaan Umum menyatakan mengaku tidak berani keluar saat ada kebisingan di luar kantornya, karena suara lemparan batu cukup keras dibarengi dengan teriakan-teriakan. Kantor tempatnya bekerja hanya berjarak sekitar 10 meter dari pos polisi di pertigaan UIN.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif